
kemenagsampang.com - Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 1 Sampang kembali menunjukkan kualitasnya di tingkat nasional melalui prestasi yang diraih oleh siswi berbakatnya, Lydia Nova.
Siswi kelas VIII A ini berhasil bersaing dalam Indonesian Science Competition (ISC) untuk jenjang SMP dan MTs sederajat yang dilaksanakan secara daring pada Minggu, 29 September 2024. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Pusat Kejuaraan Nasional (PUSKANAS) di bawah naungan Yayasan Berlian Hati Mulia.
Lydia Nova mengikuti tiga mata pelajaran dalam kompetisi ini, yaitu Matematika, PKn, dan IPS. Berdasarkan hasil pengumuman yang dirilis pada Selasa, 1 Oktober 2024 pukul 14.00 WIB melalui Instagram PUSKANAS, Lydia berhasil meraih medali emas di bidang Matematika, medali perak di bidang PKn, serta medali perunggu di bidang IPS.
Dalam wawancara bersama Kepala Madrasah MTs Negeri 1 Sampang, Lydia mengungkapkan rasa syukurnya. "Alhamdulillah, saya sangat senang dan bersyukur bisa memenangkan tiga medali, yaitu emas, perak, dan perunggu," tutur Lydia dengan penuh rasa bangga, Senin (07/10/2024)
Prestasi gemilang Lydia tidak terlepas dari kerja kerasnya, bimbingan dari para guru, serta dukungan penuh dari orang tuanya.
Kepala MTs Negeri 1 Sampang, Matrapi, memberikan apresiasi yang tinggi kepada Lydia Nova. "Selamat kepada Lydia atas prestasi luar biasanya di bidang Sains dan Sosial. Saya juga berpesan kepada para guru pembimbing agar terus memberikan motivasi dan pendalaman materi bagi siswa-siswi lainnya," ungkap Matrapi.
Ia juga menambahkan harapan besar bahwa prestasi Lydia akan menjadi inspirasi bagi siswa lain dan terus mengharumkan nama madrasah hingga ke level internasional. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada para guru pembimbing yang dengan ikhlas membimbing Lydia hingga mencapai hasil yang membanggakan ini.
Yakin Imaniyah, guru pembimbing Matematika Lydia, mengakui ketekunan dan kedisiplinan Lydia dalam belajar. "Lydia adalah siswa yang rajin dan selalu aktif selama pembelajaran. Ia sangat pantas mendapatkan penghargaan ini, tidak hanya karena medali yang diraih, tapi juga perkembangan kemampuannya terutama di bidang Matematika," ujarnya.
Prestasi Lydia Nova di Indonesian Science Competition ini menjadi bukti nyata kualitas pendidikan di MTs Negeri 1 Sampang dan diharapkan akan terus berlanjut di masa depan.(Humas)