Tuesday, 29 Apr 2025
Berita

Tingkatkan Kualitas Madrasah, Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Sampang Luncurkan Program Inovatif JUS MARKISA

kemenagsampang.com -Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Sampang, Wahyu Hidayat, terus berinovasi untuk meningkatkan mutu pendidikan madrasah. Hari ini, Jumat (07/02/2025) secara resmi, Ia meluncurkan program inovatif bertajuk JUS MARKISA (Jum’at Santai Madrasah Kita Bisa) melalui platform Zoom, yang diikuti oleh para pengawas madrasah dan seluruh civitas akademika madrasah di Kabupaten Sampang.

Dalam sambutannya, Wahyu Hidayat menegaskan bahwa JUS MARKISA hadir sebagai wadah yang santai namun tetap produktif. Program ini bertujuan untuk memberikan ruang bagi tenaga pendidik dan pengelola madrasah untuk berdiskusi, berbagi inspirasi, dan meningkatkan kualitas pendidikan di lingkungan madrasah.

“Program ini bertujuan membangun komunikasi yang lebih dekat antara pengawas, kepala madrasah, dan guru-guru. Dengan konsep santai tapi tetap edukatif, kami berharap JUS MARKISA bisa menjadi sarana berbagi pengalaman dan solusi dalam menghadapi berbagai tantangan di madrasah,” ungkapnya.

Peluncuran program ini berlangsung secara interaktif, dengan peserta diberikan kesempatan untuk menyampaikan gagasan dan harapan mereka. Para pengawas madrasah menyambut baik inovasi ini dan menilai langkah ini sebagai suatu upaya positif untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antar madrasah di Kabupaten Sampang.

Salah seorang pengawas madrasah, Abdul Bari, menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat untuk mempererat hubungan antara pengawas, kepala madrasah, dan guru. “Forum seperti ini memberi kami kesempatan untuk saling berbagi pengalaman dan mencari solusi bersama untuk meningkatkan kualitas pendidikan madrasah,” ujar Abdul Bari.

Senada dengan itu, Siti Rohmah,  seorang guru Madrasah Ibtidaiyah, mengapresiasi konsep santai namun edukatif yang diusung oleh program ini. “Biasanya kegiatan bersifat formal dan terkadang terasa kaku. Namun, dengan JUS MARKISA, kami merasa lebih nyaman berdiskusi dan bertukar pikiran,” kata Siti Rohmah.

Salah satu Kepala Madrasah Tsanawiyah, Abdul Latif, juga memberikan tanggapan positif terhadap program ini. Menurutnya, JUS MARKISA dapat menjadi ajang refleksi bagi seluruh civitas madrasah dalam menghadapi berbagai tantangan di dunia pendidikan. “Kami berharap program ini terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi pengembangan madrasah di Kabupaten Sampang,” harapnya.

Secara keseluruhan, JUS MARKISA mendapatkan respons antusias dari berbagai pihak. Program ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin yang mampu membawa perubahan positif untuk pengembangan madrasah di Kabupaten Sampang. Inovasi ini pun diharapkan dapat memperkuat kualitas pendidikan madrasah dan memupuk semangat untuk menciptakan madrasah yang lebih unggul.(Humas)

Post Comment